Hidangan Indonesia
Pindang Bandeng
Masakan ikan wajib hadir di meja jamuan Imlek. Maknanya agar hidup selalu berkecukupan sepanjang tahun.
Bahan:
- 1 ekor/750g ikan bandeng, cuci bersih, potong 6 bagian
- 3½ sdm asam jawa
- 1½ L air
- 5 sdm kecap manis
- 2 sdt gula pasir
- 1 sdt garam
- 10 butir bawang merah, bakar, iris tipis
- 10 buah cabai rawit merah, buang tangkainya
- 4 cm kunyit, bakar, memarkan
- 3 siung bawang putih, iris halus
- 3 buah cabai merah keriting, potong-potong
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 2 batang serai, memarkan
- 2 lembar daun salam
Cara Membuat:
- Lumuri ikan dengan air asam hingga rata. Sisihkan selama 20 menit.
- Didihkan air, lalu masukkan bumbu. Masak hingga mendidih dan harum.
- Masukkan ikan, kecap, gula, dan garam. Masak di atas api kecil hingga matang (± 1 jam). Angkat.
- Sajikan.(f)
Untuk 6 porsi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar